25 Maret 2012

Kecerdasan


Oleh: Isralasmadi

Kecerdasan menurut Dryden,Gordon dan Jeannett Vos : 2004 ada beberapa macam:


• Linguistik atau cerdas berbahasa
Beberapa aktivitasnya: buku harian,pidato,surah,menulis,kaset,kata-kata,berbicara,esai,alat rekam,alat tulis,lirik,e-mail,curhat,kertas,dialog,meresensi,mengeja,diskusi,mendengarkan,membuat makalah,berdebat,dan bercerita.
Berpikir melalui kata-kata dan tulisan.Hal ini merupakan kemampuan untuk membaca,menulis,bercerita,berbicara dan bermain kata.

• Matematis logis atau cerdas berlogika
Kata kuncinya:bereksperimen,Tanya-jawab,menghitung,berpikir secara deduktif,menyimpulkan sesuatu secara induktif,berbicara berdasarkan fakta,mengerjakan teka-teki,berpikir logis,dan berbicara simbolis.
Berpikir dengan penalaran.Hal ini merupakan kemampuan untuk memecahkan masalah secara logis dan ilmiah.

• Spesial atau cerdas ruang
Mereka biasa:menggambar,mengsketsa,corat-coret,membentuk citra,membuat grafik,desain,melukis,membuat tabel,ilustrasi,dan membuat diagram.
Berpikir secara berkesan dan menggambar.Hal ini merupakan kemampuan untuk memahami hubungan ruang dan citra mental.

• Kinestetik atau cerdas tubuh
Aktivitas pada umumnya:berjalan,membongkar,menciptakan,berlari,menari,berjinjit,memanjat,berguling,menyentuh,menyusun ,dan merakit. Berpikir melalui gerakan fisik.Hal ini melibatkan penggunaan anggota tubuh secara fleksibel dan mudah.

• Musikal atau cerdas music
Sangat senang untuk melakukan banyak hal,diantara:bersenandung,bersiul,menyanyi,Berceloteh,irama,mendengarkan,melodi,nada,dan alat musik.Berpikir dalam irama dan melodi.Menjadi bagian yang tak terpisahkan dengan ketukan
Nada.

• Interpersonal atau cerdas gaul
Aktivitas utamanya: memimpin,berbagi,mengorganisasi,kerjasama,memperluas Pengaruh,berteman,menjadi mediator,berinteraksi,menghubungkan,memberi sosialisasi, penggerak, bercengkrama,dan penyemangat.Berpikir secara komunikatif dengan orang lain,juga melemparkan gagasan untuk ditanggapi orang lain.

• Intrapersonal atau cerdas diri
Sering melakukan : menyusun tujuan,berpikir, intropeksi, merenung, melamun, mengerjakan sendiri, bermimpi, bermeditasi, menyusun sebuah rencana, refleksi, menyendiri, berbicara Kedalam diri, menyadari emosi, mencipta blue print. Berpikir secara reflektif mengenai cita-cita atau perasaan tertentu di dalam diri.

• Naturalis atau cerdas alam
Tidak terpisahkan dengan: bermain dengan binatang, cinta alam, berjalan di alam terbuka, mengkatagorikan, meramal cuaca, berkebun, memelihara binatang, berburu serangga, mengoleksi batu-bebatuan, mengumpulkan biji-bijian, beternak,dan menangkap kupu-kupu. Berpikir melalui interaksinya dengan alam dan berkonsentrasi dengan prosesnya.

Pandangan tentang keunikan manusia sekali lagi berubah.Saat semua orang berkeyakinan bahwa hanya orang dengan Intelegencies Quotiens tinggilah yang bakal hidup sukses.Maka pandangan itu berubah takkala fajar baru hasil penelitian menunjukkan bahwa semua orang berpotensi sukses.

Maka oleh sebab itu, kenalilah potensi diri anda, asahlah dan berkaryalah……

(Dikutip daribuku Inspiring Teaching karangan Taufik Tea)
image by : @trisiandy


Tidak ada komentar:

Posting Komentar